Di dalam sebuah hubungan, Long Distance Relationship merupakan hal yang kerap kali menjadi sebuah masalah besar. Ada pasangan yang berakhir mengakhiri hubungan mereka karena tidak tahan untuk menjalani LDR, tapi ada juga yang berhasil menjalaninya dan membuat mereka memiliki hubungan yang sangat erat.
Nah, berikut ini kami akan merekomendasikan film berjudul Like Crazy, di mana film ini mengisahkan tentang pasangan yang berusaha untuk bisa mempertahankan hubungan mereka meski terpisahkan jarak yang sangat jauh. Uniknya, film ini merupakan kisah yang terinspirasi dari sang sutradara dan mantan istrinya.
Anna dan Jacob merupakan sepasang kekasih yang tengah dimabuk asmara. Hal inilah yang membuat Anna yang merupakan seorang mahasiswa pertukaran pelajar dari London berniat untuk menghabiskan musim panasnya di LA bersama dengan Jacob, padahal kala itu visa yang ia miliki sudah habis masanya.
Saat Anna berniat untuk kembali ke L.A setelah beberapa hari ia pulang ke London untuk menghadiri pernikahan dari saudaranya, visanya ditolak dan menyebabkan Anna harus rela untuk dideportasi. Pada saat itulah keduanya menjalani LDR. Karena kesibukan masing-masing, keduanya juga menjadi semakin sulit untuk memiliki waktu menelpon.
Itulah yang merupakan ujian terbesar untuk Jacob dan Anna, di mana mereka berusaha untuk bisa mempertahankan hubungan yang sudah mereka bangun. Hal yang membuat film ini menarik adalah bagaimana kisah yang terlihat sederhana ini bsia menjadi terasa lebih baik di dalam berbagai aspek.
Ketika Jacob dan Anna memulai hubungan dan merasakan manis dari hubungan cinta mereka, kita akan melihat adegan minimalis yang dibalutkan dengan gambar indah. Selain itu penonton pun akan dimanjakan dengan alunan musik sederhana yang membuat film yang diperankan oleh Felicity Jones dan Anton Yelchin ini menjadi semakin terasa manis.
Meski di sini kita tidak bisa melihat adegan kencan dari keduanya yang terlalu berlebihan seperti film romantis lainnya, tapi penonton tetap akan terbawa suasana yang ada.
Kisah cinta yang dihadirkan di dalam film ini terasa sangat kuat, sehingga bisa membawa emosi penonton saat menyaksikannya. Bagi kamu yang tengah LDR, maka jika menyaksikan film ini membuat kamu akan merasa rindu dengan pasangan. Bagi padangan yang tengah dimabuk cinta, tidak ada salahnya untuk mulai menyaksikan kisah cinta mereka.
Bahkan untuk kamu yang single, kamu pun bisa ikut terbawa dengan kemesraan dari Jacob dan Anna. Kisah mereka memang terasa sangat sederhana, tapi film ini bisa ikut merefleksikan rasa cinta yang manis, pahit, sedih, jadi bisa membuat penonton terbawa arus. Belum lagi chemistry dari keduanya yang terasa sangat sempurna.
Narasi dari film ini memang kadang melompat dan cukup jauh tanpa dijelaskan kanapa, ini mungkin yang cukup mengganggu beberapa penonton yang menyaksikannya. Tapi ini juga bukan merupakan masalah besar.
Nah, itulah sedikit ulasan dari film ini yang membuat kami yakin kalau ‘Like Crazy’ bisa menjadi film favorit kamu selanjutnya.